Saturday, September 19, 2009

WH Memburu Buta

Di Aceh, siapa yang tidak tahu apa WH. Wilayatul Hisbah, divisi pengawas pelanggaran syariah, dulunya dibawah Dinas Syariat Islam, sekarang malah digabungkan dengan Satpol Pamong Praja. Ada-ada saja Aceh!

Banyak cerita lucu tentang WH. Salah satunya adalah kisah berburu buta mereka di wilayah Ujong Pancu pada pertengahan Ramadhan 1430H. Ntah dapat kabar dari mana, mereka nyelonong masuk tanpa izin dan "Assalamu'alaikum" kedalam perkarangan sebuah area yang tak lain saban hari-kerja saya kunjungi.

Beragam alasan "pengrebekan" pun disampaikan, ada informasi ini itu dan macam lainnya. Mereka pikir ini tempat apa, pamplet organisasi begitu besar kok tidak terbaca. Akhirnya karena tidak mendapatkan delik yang mereka sangkakan dan setelah mendapat counter-opini dari salah seorang warga setempat, mereka akhirnya kalah malu dan mundur teratur.

Wah! Sayang sekali WH kalau tidak pernah berbenah... sangat menyedihkan kalau mereka tidak tahu bagaimana harus bertindak dilapangan! Tidak jelas tujuan dan maksud. Inikah potret penegak Syariah di Aceh?!

Kita perlu "Revolusi" agar Syariah Islam di Aceh menemukan wajah yang lebih bermartabat, berkeadilan, humanis dan universal. Let's see!

No comments: